DILANNEWS.COM, Seluma – Firsya Amanda Zakiyah, siswi Madrasah Ifthidaiyah Negeri (MIN) 5 Seluma, akan mewakili Provinsi Bengkulu dalam Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Nasional, yang akan diadakan di DKI Jakarta pada tanggal 10-14 Oktober 2022 mendatang.
Diketahui, sebelumnya Firsya berhasil meraih juara 2 dari 14 peserta pada KSM tingkat Kabupaten Seluma, kemudian tahapan KSM tingkat Provinsi, Firsya meraih juara 1 dari 30 peserta.
“Saya selaku orang tua dari Firsyah Amanda Zakiyah mohon do’a dan dukungan untuk anak kami semoga berjalan baik, lancar dan bisa meraih juara 1 tingkat Nasional sehingga bisa membawa nama baik MIN 5 Seluma dan juga Provinsi Bengkulu di Kancah Nasional”, ujar Eflan Hamidi orang tua Firsya saat ditemui awak media, Selasa (04/10/2022).
“Harapan saya selaku orang tua kepada Pemeritah Kabupaten Seluma mohon do’a, support dan dukunganya agar bisa membawa nama harum Kabupaten Seluma”, pungkas Eflan. (D001)