KPU Seluma Lantik dan Ambil sumpah 606 Anggota PPS

DILLANNEWS.COM, Seluma – Sebanyak 606 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Komisi Pemilihan Umum(KPU) Seluma untuk Pemilu 2024 dilantik dan diambil sumpah, yang mana usai dilantik anggota PPS langsung diberikan bimbingan tekhnis oleh KPU Seluma. Pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut digelar di Gedung Balai Adat Kabupaten Seluma dan di hadiri oleh Wakil Bupati Seluma, Selasa (24/1/2023).

“Hari ini mereka langsung bekerja dengan dilakukan bimtek secara global dan kedepan akan ada bimtel lanjutan,” sampai singkat Ketua KPU Kabupaten Seluma, Sarjan Effendi.

Dengan dimulainya bekerja secara langsung ini. Maka 606 orang PPS ini akan menerima gaji terhitung Februari mendatang sebesar Rp 1.5 untuk ketua dan anggota Rp 1,3. Namun, tetap kinerja PPK di tuntut untuk bisa bersinergi dengan kepala desa untuk menentukan sekretariat pps di setiap desa.

“Tahap awal ini pps harus berkoordinasi dengan kepala desa dan pengurus untuk menentukan sekretariat,”ujarnya.

Ditegaskan, untuk bimtek tahap awal ini memang dilakukan secara global dan kisi kisi kinerja pps itu sendiri. Namun, kedepannya tetap akan di lakukan bimtek setiap kecamatannya. Sehingga pelaksanaan pemilu bisa berjalan dengan lancar. Serta pps, harus bekerja berdasarkan aturan yang berlaku. Sesuai dengan aturan dan tupoksinya sebagai anggota pps. Serta mengacu pada aturan pemilu yang independen, netral, jujur dan adil.

“Jaga amanah ini dengan baik. Jangan sampai ada pihak yang dirugikan, baik peserta pemilu maupun pemilih. Bekerjalah dengan profesional dan selalu berkoordinasi jika menemui suatu kendala

Ditambahkan, Sarjan juga berpesan agar 606 pps yang telah dilantik dan diambil sumpah agar melaksanakan tugas sebaiknya.(ADV/D001)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!