DILAN NEWS, Seluma – Diduga ketahanan pangan bibit ikan lele Desa Talang Sali, Kecamatan Seluma Timur Kabupaten Seluma anggaran Tahun 2022 kemarin di laporkan masyarakat ke Polres Seluma, diduga banyaknya kejanggalan dalam realisasi anggaran tersebut menjadi pemicu pelaporan ini. Selasa(12/9/2023)
Donra Efrizon sang pelapor menjelaskan pada media, bahwa “Tahun Anggaran 2022 pemerintah desa melaksanakan program ketahanan pangan. Bentuk kegiatan yakni membagikan bantuan bibit ikan lele. Pada saat itu, harusnya pemerintah desa juga membagikan uang sebesar 200 ribu” jelas Donna.
Sambungnya “Namun hingga akhir Desember 2022 dana tersebut tak kunjung dibagikan. Setelah di beritakan oleh awak media persisnya bulan Agustus 2023 dana tersebut dibagikan. Tetapi, penerima hanya mendapatkan uang sebesar 180 ribu,” pungkasnya.
Donna juga menambahkan bahwa, dirinya mewakili masyarakat untuk melaporkan kejadian ini ke Aparat Penegak Hukum.
“Untuk itu kami Warga Penerima Manpaat memohon kepada Bapak KAPOLRES SELUMA untuk dapat membantu kami mengusut tuntas kasus dugaan penyelewengan dana desa (DD) dan penyalagunaan wewenang yang dilakukan oleh Pemerinta Desa Talang Sali beserta jajarannya dan melakukan proses hukum kepada mereka yang dinyatakan bersalah sesuai dengan peraturan dan perundang-undang yang berlaku.” Tutupnya (rmt)