Tari Semidang Bukit Kabu SMPN 7 Seluma, Minta Pemda Seluma Fasilitasi Hak Paten

DILAN NEWS, Seluma – Dalam rangka memeriahkan Grand Final Bujang Gadis Seluma 2023, Sanggar Seni SMPN 7 Seluma ikut unjuk kebolehan. Tarian yang memukau penonton ditampilkan dan disaksikan langsung oleh Bupati Seluma, Kapolres Seluma, Dandim 0425/Seluma, Kajari Seluma serta Ketua DPRD Seluma, Senin malam (13/03/2023).

Tari Semidang Bukit Kabu dilakoni oleh 7 orang penari, terbagi atas 4 orang sebagai Harimau (Setuo) dan 3 orang sebagai pemburu. Tarian ini menceritakan kisah yang konon terjadi dimasa lampau, yakni sekelompok harimau yang diburu oleh warga Semidang Bukit Kabu. Sehingga terjadilah pembalasan oleh Setuo terhadap masyarakat tersebut.

Yusdaryanto selaku pelatih Tari Sanggar Seni SMPN 7 Seluma menyampaikan bahwa tarian ini sudah tercipta beberapa tahun yang lalu. Juga telah ditampilkan di berbagai event baik lokal maupun luar Seluma.

“Sejak 2019 kita sudah menciptakan tarian ini dan sudah tampil di berbagai kegiatan. Tarian ini menjadi menarik karena menceritakan sejah dari suatu daerah khususnya Semidang Bukit Kabu,” sampai anak muda yang biasa di panggil Yanto.

Lebih lanjut Yanto berharap kepada pemerintah daerah Seluma untuk dapat memfasilitasi mereka dalam pengurus Hak Kekayaan Intelektual Daerah.

“Ya, kami sangat berharap Bapak Bupati dapat membantu kami dalam mengurus Hal Cipta, karena bagi kami ini adalah aset yang seharusnya menjadi aset daerah melalui kreatifitas Sanggar Seni SMPN 7 Seluma,” tuturnya.

Disisi lain, Kepala Bagian Ekonomi Setda Seluma menyambut baik niat mulia dari pelaku seni di Seluma.

“Kita apresiasi atas keinginan dari pelaku sekaligus pencipta tarian ini. Kami sudah meminta kepada pembinanya untuk datang ke kantor kita lalu isi formulir permohonan hak cipta itu. Untuk mendukung program Bupati, maka secara utuh kita fasilitasi sampai tuntas,” Tutup Faisal.

Penulis : DIEL ANDIKA

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!