Sarjan Naik Provinsi, Henri Arianda Pimpin Komisioner KPU Seluma

DILAN NEWS, Seluma – Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah menunjuk Henri Arianda, SP yang sebelumnya menjabat sebagai divisi teknis menjadi Ketua KPU Kabupaten Seluma. Terpilihnya Henri ini berdasarkan hasil pleno dari empat anggota KPU Seluma. Penunjukkan tersebut dilakukan mengingat ketua sebelumnya Sarjan Efendi sudah lulus dan sudah dilantik sebagai anggota KPU Provinsi Bengkulu pada Rabu (24/5) di sekretariat KPU RI.

“Berdasarkan hasil berita acara rapat pleno komisioner KPU Seluma Nomor 210/SDM.12.1- BA/1705/2023 tertanggal 25 Mei menetapkan Henri Arianda sebagai ketua KPU Seluma,” sampai Rudi Yulianto, sekretaris KPU Seluma, Jumat (26/2023).

Tahapan selanjutnya adalah KPU Seluma bekoordinasi dengan KPU Provinsi Bengkulu perihal berita acara pleno komisioner KPU Seluma.

“Kita tinggal koordinasi dengan KPU Provinsi Bengkulu,” sambungnya.

Terlepas dari itu untuk penentuan ketua memang sepenuhnya diserahkan kepada anggota KPU Seluma. Tidak dilakukan Pergantian Antar Waktu (PAW) dengan pertimbangan sisa masa jabatan hanya kurang dari satu bulan lagi.

“Seperti yang diketahui saat ini sedang dalam tahap seleksi untuk anggota KPU Seluma, sehubungan masa jabatan yang akan berakhir pada tanggal 23 Juni mendatang. Untuk seleksi saat ini sudah menyisakan 10 orang bakal calon anggota KPU Seluma. Masih ada seleksi berikutnya dan nantinya hanya ada lima orang anggota KPU terpilih,”tutupnya. (D002)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!