SPBU Pal 30 Lais, Layani BBM Subsidi Biosolar Untuk Nelayan

DILANNEWS.COM, Bengkulu Utara – Kebutuhan Nelayan di wilayah air napal dan sekitarnya akan Bahan Bakar Minyak jenis Biosolar dan Pertalite sudah bisa dipenuhi. Saat ini SPBU 24.38635 Pal 30 kecamatan Lais kabupaten Bengkulu Utara telah menyediakan dan mendistribusikan BBM tersebut kepada yahg berhak. Setidaknya lebih kurang 89 yang terdaftar sebagai penerima subsidi bisa mengambil BBBM,menggunakan derigen untuk keperluan melaut dalam rangka memenuhi kebutuhan keluarga.

 

“Saat ini kami melayani BBM bersubsidi jenis biosolar dan pertalite untuk nelayan. Nelayan dari air napal tersebut kami bagi menjadi 3 sesi atau kelompok pengambilan BBM sehingga bisa teratur pengambilannya. Jadi setiap 3 hari sekali masing-masing mengambil BBM tersebut sesuai dengan kuota dan kapasitas mesin kapal . Tentunya akan kami cek sesuai NIK dan dimasukan dalam aplikasi penerima bbm subsidi tersebut, apabila ada tanda hijau berarti yang bersangkutan berhak dan belum mengambil BBM tersebut” Demikian disampaikan Yosef selaku Manager SPBU Lais.

Bilamana tangki mobil pertamina datang dan selesai pembongkaran, petugas SPBU akan melayani terlebih dahulu untuk kelompok Nelayan sebelum penerima BBM lainnya seperti angkutan Umum dan pribadi. Tentunya untuk nelayan yang sudah teregister dan memiliki rekomendasi dari Dinas Kelautan Kabupaten Bengkulu Utara.

“sesuai PP 191 tahun 2014 tentang penyediaan, pendistribusian dan harga jual eceran bahan bakar minyak, nelayan tradisional masuk kriteria yang ditetapkan yaitu Transportasi air yang menggunakan motor tempel dan diusahakan oleh Warga Negara Indonesia atau Badan Hukum Indonesia yang digunakan untuk angkutan umum/perseorangan dengan verifikasi dan rekomendasi dari Lurah, Kepala Desa, atau Kepala SKPD kabupaten/kota” kata Ferdi selaku BM Pertamina Pulau Baai Bengkulu. (D001)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!